Umum

Tiga Jenis Kopi Paling Populer di Indonesia, Sudah Pernah Coba?

Penyeduhan kopi untuk proses cupping. (foto: Prayogi)
Penyeduhan kopi untuk proses cupping. (foto: Prayogi)

Kopi bukanlah tanaman asli asal Indonesia. Meski begitu, kesuburan alam Indonesia membuat berbagai jenis pohon kopi bisa tumbuh dengan baik mulai dari ujung barat di Aceh hingga ujung timur di Papua. Berikut tiga jenis kopi yang populer di masyarakat Indonesia sejak dulu hingga kini.

Biji kopi Arabica yang telah selesai proses penjemuran. (foto: Prayogi)
Biji kopi Arabica yang telah selesai proses penjemuran. (foto: Prayogi)

Arabica Sang Primadona

Kopi Arabica merupakan spesies kopi yang pertama kali ditanam di tanah Indonesia oleh orang-orang Belanda. Varietas kopi Arabica yang pertama kali ditanam di Indonesia adalah Typica. Bibit kopi yang pertama di tanam di Indonesia berasal dari Malabar, Srilangka.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kopi Arabica varietas Typica asal Indonesia sejak lama dikenal sebagai salah satu yang ternikmat di dunia. Dulu, popularitas kopi Arabica asal Indonesia bisa mengalahkan kopi asal Mokha. Di beberapa provinsi yang menjadi sentra penghasil kopi, varietas Arabica mendapat nama khusus, seperti di Toraja yang dikenal dengan nama Todolo atau kopi leluhur.

Baca Juga:

Catat..! Kopi Tubruk, Kopinya Orang Indonesia

AeroPress Alat Menyeduh Kopi Revolusioner, Ini Sederet Kelebihannya

Hukum Minum Kopi Luwak, Halal atau Haram?

Sayangnya, wabah karat daun, membuat pohon-pohon kopi Arabica ditinggalkan oleh para petani. Petani mulai menanam varietas lain yang dianggap lebih tahan terhadap wabah ini, dan secara produksi mampu menghasilkan panen yang lebih berlimpah.

Dari sejumlah varietas kopi Arabica yang ada, umumnya varietas yang ditanam petani kopi Indonesia adalah; Tim-tim (hybrid de timor). Varietas ini banyak ditanam di wilayah Gayo Aceh dan Flores. Bourbon, varietas ini ditanam sebagai salah satu komoditas specialty di hampir seluruh perkebunan kopi di Indonesia.

Linie S, varietas ini banyak ditanam di wilayah Toraja dan hampir seluruh perkebunan kopi di Indonesia, salah satu keunggulan varietas ini adalah hasil panen yang konsisten dan dianggap menguntungkan petani. USDA atau Linie Ethiopia juga menjadi pilihan pemilik perkebunan kopi besar, karena hasil panen yang berlimpah dan cenderung kuat terhadap hama.

Selain itu masih ada varietas lain yang banyak ditemui di perkebunan kopi di Indonesia seperti Catura, Catimor dan Catuai.

Green bean atau gabah kopi Robusta. (foto: Prayogi)
Green bean atau gabah kopi Robusta. (foto: Prayogi)

Robusta, Kopi Rakyat tahan Banting

Robusta didatangkan ke Indonesia setelah wabah karat daun menyerang pohon-pohon kopi di Indonesia. Meski karakter rasa Robusta tidak senikmat dan sekompleks Arabica, namun jenis kopi ini bisa dikatakan menjadi favorit peminum di Indonesia. Karakter robusta yang kuat dan kadar kafein yang lebih tinggi, membuat kopi ini banyak dipilih masyarakat.

Selain itu, kopi ini juga umum dicampur dengan bahan lain seperti gula dan susu. Sentra utama penghasil kopi robusta terbaik ada di wilayah Lampung. Umumnya kopi robusta juga menjadi bahan campuran untuk kopi Arabica.

Green bean atau gabah kopi Liberika. (foto: dokumentasi Republika).
Green bean atau gabah kopi Liberika. (foto: dokumentasi Republika).

Liberika Si Kopi Nangka

Dibandingkan kopi Arabika dan Robusta, nama kopi Liberika masih asing di telinga peminum kopi Indonesia. Padahal, Liberika telah masuk di Indonesia sejak lama, bahkan sebelum kopi Robusta ditanam di Nusantara. Secara umum, karakter kopi ini hampir mirip dengan Robusta, dengan body yang tebal dan pahit. Namun, yang membedakan adalah adanya aroma buah nangka dalam kopi yang diseduh.

Untuk itu, dibeberapa daerah, kopi Liberika juga dikenal dengan nama kopi Nangka. Bengkulu, Jambi dan Kalimantan merupakan sentra penghasil kopi jenis ini. Meski konsumsi liberika di Indonesia tergolong rendah, tetapi kopi jenis ini merupakan favorit di negara-negara melayu seperti Malaysia.

Berita Terkait

Image

Metode-Metode Menyeduh Kopi yang Wajib Kamu Ketahui

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Bacaan ringan untuk menemani minum kopi atau teh